Anime Kirio Fanclub Resmi Umumkan Jadwal Rilis
Jadwal rilis anime Kirio Fanclub akhirnya terungkap. Anime komedi romantis ini siap tayang dan meramaikan Spring 2026.
Sejumlah anime yang akan mengisi lineup Spring 2026 mulai memberikan informasi terbaru terkait proyek adaptasi mereka. Salah satunya adalah adaptasi anime baru dari manga karya Shinobu Kaitani yaitu liar game yang telah resmi mengumumkan jadwal rilis dan dipastikan akan tayang pada musim tersebut.
Selain itu, anime populer Tensei Shitara Slime Datta Ken juga turut mencuri perhatian setelah mengumumkan bahwa Season 4 akan dibagi menjadi lima cour, sebuah format yang terbilang tidak biasa untuk anime modern. Di tengah derasnya pengumuman tersebut, kini hadir satu lagi adaptasi anime baru yang siap meramaikan Spring 2026.
Kirio Fanclub Tayang April 2026
Kabar terbaru datang dari manga karya Chikyuu no Osakana Pon-chan berjudul Kirio Fanclub. Adaptasi anime Kirio Fanclub diumumkan melalui situs web resminya, dengan konfirmasi bahwa anime ini akan tayang pada April 2026 dan menjadi bagian dari anime Spring 2026.

Bersamaan dengan pengumuman jadwal rilis, promotional video (PV) perdana dan key visual juga dirilis. Tak hanya itu, informasi penting lainnya seperti jajaran seiyuu turut diungkap kepada publik.
Seiyuu dan Karakter Kirio Fanclub
Promotional video perdana langsung menarik perhatian karena menampilkan dialog utama dari karakter sentral, Ken Kirio, yang akan diperankan oleh Gakuto Kajiwara sesuai dengan informasi yang sebelumnya telah terungkap melalui key visual.
Selain itu, beberapa karakter pendukung beserta pengisi suaranya juga diumumkan akan bergabung, yaitu:
- Jin Ogasawara sebagai Hayato Momose
- Yuya Hirose sebagai Mitsuru Manda
- Ayasa Ito sebagai Satsuki Muraoka
- Fuka Izumi sebagai Seira Tashiro
Staf Produksi Anime Kirio Fanclub
Untuk urusan produksi, adaptasi anime Kirio Fanclub akan digarap oleh Studio Satelight, yang dikenal lewat karya-karyanya seperti Log Horizon dan Fairy Tail. Jajaran staf utama yang terlibat juga telah diumumkan sebagai berikut:
- Sutradara: Sou Toyama
- Naskah & Komposisi Seri: Aya Satsuki
- Desain Karakter: Nami Hayashi
- Musik: Tomoki Kikuya
Persaingan Spring 2026 Semakin Ketat
Dengan kehadiran Kirio Fanclub, persaingan anime pada Spring 2026 dipastikan semakin menarik. Musim ini tidak hanya diisi oleh kelanjutan franchise besar, tetapi juga adaptasi anime baru yang berpotensi mencuri perhatian penonton.
Sekilas Tentang Kirio Fanclub
Manga komedi romantis Kirio Fanclub sendiri diterbitkan secara berseri di situs Comic Ruelle sejak Juni 2022 hingga Agustus 2024, dan telah tamat dengan total enam volume. Seri ini bahkan melahirkan spin-off yang juga telah berakhir pada April tahun ini, menandakan popularitas ceritanya yang cukup kuat sebelum akhirnya diadaptasi menjadi anime.
Sumber : Animenewsnetwork